BIOGRAFI .
SAIFUL RIJAL
SEPAK TAKRAW
-
1
-
2
-
1
Tanggal Lahir .
16 OCTOBER 1990
Tempat Lahir .
LUMAJANG
Saiful Rijal atau yang dijuluki Mas Ipul dikenal publik lewat sepak takraw karena memiliki tendangan smash yang kencang, dengan gaya akrobatik yang mumpuni. Mas Ipul telah terbiasa dari kecil bermain sepak takraw karena di desanya yaitu Kecamatan Pronojiwo, Jawa Timur, sepak takraw adalah olahraga yang sering dimainkan oleh masyarakat setempat. Bakat Mas Ipul terlihat ketika SMP kala ia tergabung dalam tim Lumajang dalam ajang Pekan Olah Raga Daerah (Popda). Mas Ipul berhasil membawa tim Lumanjang menjadi juara 1. Prestasi Mas Ipul semakin menanjak ketika dibangku kuliah. Mas Ipul rela meninggalkan bangku kuliahnya untuk fokus menjadi atlet sepak takraw.mDan hasilnya pun tak sia-sia, Mas Ipul bersama Tim Jawa timur berhasil menyabet medali emas di Pekan Olah Raga Nasional 2016. Tahun 2007 nama Mas Ipul masuk kedalam atlet yang bertanding dalam SEA Games 2017 cabang olah raga sepak takraw dan berhasil membawa medali perak pulang ke Indonesia. Dan pada Asian Games 2018, Mas Ipul dan rekan-rekan berhasil menyumbang medali emas untuk Indonesia.