Indonesia Olympic Commitee - Renang

Renang

Informasi

Renang sudah diperlombakan sejak Olimpiade modern pertama pada tahun 1896. Nomor yang pertama kali digelar adalah gaya bebas atau gaya dada. Gaya punggung mulai masuk dalam daftar lomba pada 1904. Pada era 1940-an, para perenang gaya dada mendapati bahwa mereka bisa berenang lebih cepat dengan cara mengayunkan kedua tangan secara bersamaan. Praktek ini segera dilarang di gaya dada, tapi justru melahirkan gaya kupu, yang pertama kali dilombakan pada Olimpiade 1956 di Melbourne. Gaya ini menjadi satu dari empat gaya yang ada di kompetisi renang. Nomor putri secara resmi masuk Olimpiade pada Olimpiade 1912 di Stockholm dan selalu menjadi nomor yang dilombakan sejak itu. Nomor untuk putra dan putri nyaris sama, karena keduanya memiliki jumlah nomor yang sama, perbedaannya terletak pada jarak gaya bebas untuk putri 800 meter, sementara untuk putra 1.500 meter.

Nomor Kompetisi

Putra Putri
50m Freestyle 50m Freestyle
100m Backstroke 100m Backstroke
100m Breaststroke 100m Breaststroke
100m Butterfly 100m Butterfly
100m Freestyle 100m Freestyle
200m Backstroke 200m Backstroke
200m Breaststroke 200m Breaststroke
200m Butterfly 200m Butterfly
200m Freestyle 200m Freestyle
200m Individual Medley 200m Individual Medley
400m Freestyle 400m Freestyle
400m Individual Medley 400m Individual Medley
4x100m Freestyle Relay 4x100 Freestyle Relay
4x100m Medley Relay 4x100m Medley Relay
4x200m Freestyle Relay 4x200m Freestyle Relay
1500m Freestyle 800m Freestyle
10km Marathon 10km Marathon

Nomor Baru untuk Tokyo 2020

  • 800m Freestyle Men
  • 1500m Freestyle Women
  • 4x100m Medley Mixed Team

Berita tentang Renang

Situs web Federasi Akuatik Internasional

Situs web Persatuan Renang Seluruh Indonesia

Technical Handbook

31st SEA Games Vietnam - Swimming

31st SEA Games Vietnam - Fin Swimming

5th Islamic Solidarity Games Konya

2022 Asian Games - Swimming

2022 Asian Games - Marathon Swimming

2022 Asian Games - Artistic Swimming