Berita Komite Olimpiada Asia
Doha Terpilih sebagai Tuan Rumah Asian Games 2030
 17 Dec 2020
Penulis : Tim NOC
Doha to Host Asian Games for Second Time - Indonesia Olympic Commitee
Credit: Tim NOC

Ibukota Qatar, Doha, akan menjadi tuan rumah Asian Games pada tahun 2030.

Hal tersebut diputuskan setelah Doha mendapat suara mayoritas dari 45 anggota OCA dalam 39th OCA General Assembly yang berlangsung di Muscat, Oman, Rabu (16/12).

Riyadh, yang menjadi pesaing utama, mendapat suara terbanyak kedua dan diputuskan menjadi tuan rumah Asian Games 2034. Hal ini berarti tuan rumah untuk empat Asian Games mendatang sudah ditentukan dan menyisakan tuan rumah Asian Games 2038, yang masih akan berlangsung 18 tahun lagi.

Doha mengajukan penawaran yang padat dan bebas risiko, karena seluruh stadion yang akan digunakan sudah tersedia. Dengan menjadi tuan rumah Asian Games 2030, citra Doha sebagai kota olahraga kelas dunia akan semakin kuat. Sebelumnya, Doha pernah menjadi tuan rumah Asian Games pada 2006 dan Qatar akan menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.

Riyadh sendiri belum pernah menjadi tuan rumah Asian Games, tapi ibukota Arab Saudi ini akan menyambut keluarga OCA pada tahun 2034.

Sebelum pengambilan suara, Presiden OCA, Sheikh Ahmad Al-Fahad Al-Sabah mengatakan dia bertemu dengan perwakilan dari kedua kandidat tuan rumah pada malam sebelumnya dan mereka setuju dengan proposal yang diajukan bahwa kota yang mendapat suara terbanyak akan menjadi tuan rumah Asian Games 2030 sementara yang mendapat suara terbanyak kedua akan menjadi tuan rumah Asian Games 2034.

Sheikh Ahmad mengatakan bahwa proposal ini demi semangat persahabatan, solidaritas, dan persatuan, serta agar tercipta situasi menang-menang.

"Saya percaya anda semua sedang membuat sejarah, dan saya sangat bangga Asian Games berlangsung di Asia Barat. Terima kasih, Asia, atas solidaritas dan kerja samanya," katanya.

Dari 45 anggota OCA yang memberikan suara, Doha mendapatkan 27 suara, Riyadh 10 suara, dan 8 suara abstain.