Berita Komite Olimpiade Indonesia
NOC Indonesia x Yayasan Jantung Indonesia Gelorakan Olympic Movement di Peringatan Hari Jantung Sedunia
 27 Sep 2021
Penulis : Tim NOC
NOC Indonesia, Indonesia Heart Foundation Promote Olympic Movement in World Heart Day - Indonesia Olympic Commitee
Credit: Tim NOC

Semangat Olympic Movement terus digelorakan Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia). Melalui Komisi Sports Development, NOC Indonesia bekerja sama dengan Yayasan Jantung Indonesia (YJI) menyebarkan nilai-nilai Olimpiade pada perayaan Hari Jantung Sedunia 2021 yang diperingati 29 September.

Komisi Eksekutif NOC Indonesia Ismail Ning menjelaskan NOC Indonesia x YJI menggelar HeartSport Campaign pada peringatan Hari Jantung Sedunia. Kerja sama ini dilakukan karena kedua lembaga memiliki misi yang saling terkait, yakni olahraga tak sekadar menjadikan jantung sehat, tetapi juga menumbuhkan nilai-nilai Olimpiade dalam diri individu dan kelompok.

“NOC adalah salah satu dari tiga pilar utama selain IOC dan International Sports Federation yang ditugaskan untuk menggelorakan semangat Olympic Movement, dalam hal ini terdapat tiga nilai Olimpiade, yakni excellence, friendship, dan respect. Kami merasa nilai tersebut selaras dengan semangat YJI dalam mengkampanyekan kesehatan jantung kepada seluruh masyarakat Indonesia sehingga NOC Indonesia bersama YJI menggelar HeartSport Campaign,” kata Ismail yang mewakili Ketua Komite Olimpiade Indonesia Raja Sapta Oktohari dalam jumpa pers virtual jelang peringatan Hari Jantung Sedunia pada Senin (27/09).

Ketua Komisi Sport Development NOC Indonesia Calvin Legawa mengajak masyarakat untuk berpartisipasi dalam HeartSport Campaign NOC Indonesia x YJI yang dimulai pada 29 September-31 Oktotober. Kampanye ini didukung Omron serta Detikcom yang menjadi official media patner.

“Kami berharap lebih banyak masyarakat Indonesia yang terpacu untuk aktif berolahraga sehingga nilai-nilai Olimpiade dapat tertanam dalam diri seluruh masyarakat dan juga membuat jantung dan tubuh kita sehat,” kata Komisi Sports Development NOC Indonesia Calvin Legawa.

Bagi peserta yang ingin berpartisipasi dapat mengambil foto saat sedang beraktivitas olahraga apa pun. Selanjutnya, peserta mengunggah foto tersebut ke akun media sosial Instagram dengan menggunakan twibbon/sticker USEHEART yang diunduh di https:// www.twibbonize.com/worldheartday dan dipasang di dada kanan foto peserta.

Jangan lupa tulis caption ajakan Hidup sehat dengan berolahraga untuk memeringati Hari Jantung Sedunia serta follow, mention, tag @yayasanjantungindonesia @noc.indonesia @detikcom @worldheartday @omronhealthcareind dan sertakan hashtag #UseHeart #WorldHeartDay #CekHipertensiCek #SehatituKeren #OlympicMovementNOCIndonesia.

Ada lebih dari 100 hadiah yang disiapkan bagi peserta yang kreatif, di antaranya Garmin Vivoctive 3 music, Garmin Forrunner 245, handphone Samsung A216 dan 128, support jersey Timnas Indonesia di Olimpiade Tokyo, hingga voucher belanja.

Sementara itu, Esti Nurjadin selaku Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia (YJI) menjelaskan Use Heart to Connect merupakan tema global Hari Jantung Sedunia yang juga diusung YJI dalam perayaan Hari Jantung Sedunia 2021. Tujuannya adalah menggunakan pengetahuan, kasih sayang, dan peran kita dalam memastikan orang-orang di sekitar memiliki kesempatan terbaik untuk menjalani kehidupan yang sehat untuk jantung. Terlebih, masyarakat saat ini banyak menggunakan alat digital dan aplikasi kesehatan di ponsel pintar.

“Kemajuan teknologi saat ini harusnya semakin memudahkan kita untuk bisa mendapatkan informasi baik itu update mengenai perawatan kesehatan dengan melakukan konsultasi secara virtual dengan fasilitas dan tenaga kesehatan atau bisa dengan mudah memantau kesehatan dan latihan fisik secara mandiri melalui perangkat pintar yang sekarang banyak digunakan,” ujar Esti.

Ini adalah kali kedua NOC Indonesia bekerja sama dengan YJI mengkampanyekan Olympic Movement dan gerakan jantung sehat. Dalam Olympic Day yang diperingati 23 Juni 2021, NOC Indonesia dan YJI menggelar “2020 Steps Virtual Olympic Day Walk”. Kegiatan ini sekaligus menjadi dukungan simbolis dari warganet untuk Kontingen Indonesia yang tampil di Olimpiade 2020 Tokyo.